Politeknik Negeri Banyuwangi

Wakil Direktur Paparkan Program Kerja di Rapat Senat Poliwangi 

Politeknik Negeri Banyuwangi (Poliwangi) menyelenggarakan kegiatan Rapat Senat Pemaparan Program Kerja Wakil Direktur sebagai bagian dari proses perencanaan strategis dan penyelarasan arah kebijakan lembaga. Kegiatan ini menjadi pertama kalinya dilakukan untuk melihat dan memahami program kerja para Wakil Direktur kepada Senat Poliwangi.

Rapat senat diawali dengan arahan Direktur Politeknik Negeri Banyuwangi yang menekankan pentingnya sinergi antar pimpinan dalam mewujudkan tata kelola perguruan tinggi yang adaptif, akuntabel, dan berorientasi pada peningkatan mutu pendidikan vokasi.

Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan sambutan Ketua Senat Poliwangi periode 2022–2025 yang menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya forum pemaparan program kerja sebagai bentuk transparansi, akuntabilitas, serta komitmen bersama dalam membangun Poliwangi ke arah yang lebih baik.

Agenda utama rapat senat kemudian diisi dengan pemaparan program kerja dari masing-masing Wakil Direktur. Melalui rapat senat ini, diharapkan seluruh program kerja yang dipaparkan dapat menjadi acuan bersama dalam pelaksanaan tugas dan fungsi masing-masing unit kerja, serta memperkuat komitmen Politeknik Negeri Banyuwangi dalam meningkatkan kualitas layanan pendidikan vokasi yang unggul, dan bekerja sebagai technopreneur

Scroll to Top