Banyuwangi, 19 Oktober 2024 – Politeknik Negeri Banyuwangi terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas lulusan dan memperluas jaringan kerjasama internasional. Terinspirasi oleh suksesnya kerjasama Politeknik Singapura (SP) dengan berbagai institusi pendidikan tinggi di Indonesia, Poliwangi kini membuka peluang emas bagi mahasiswa untuk meraih pengalaman belajar dan bekerja di luar negeri.
Dalam waktu dekat, Poliwangi berencana untuk menjalin kerjasama dengan sejumlah Perguruan Tinggi ternama di berbagai negara, terutama di kawasan Asia Tenggara. Kerjasama ini akan mencakup berbagai program, seperti pertukaran pelajar, magang, dan kolaborasi riset. Dengan mengikuti program-program internasional, mahasiswa akan dapat berinteraksi dengan mahasiswa dari berbagai negara, belajar dari para ahli di bidangnya, serta mengenal budaya yang berbeda.