Pacu Kreatifitas, TPHT Poliwangi Gelar Yougurt Innovation Ke-4

_19/9/2019_ Bertempat di Aula Direktorat Politeknik Negeri Banyuwangi telah berlangsung Kompetisi Yougurt Innovation. Kegiatan yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Prodi Teknologi Pengolahan Hasil Ternak ini telah menginjak untuk yang ke-4 kalinya. Agenda rutin tahunan ini diikuti oleh berbagai SMA/SMK/MA negeri maupun swasta yang ada di Banyuwangi. Kegiatan yang diikuti oleh 23 Tim ini dihadiri oleh Koodinator Prodi TPHT beserta jajarannya.

“Dengan kegiatan ini diharapkan peserta dapat menuangkan kreasinya dalam membuat jajanan dengan bahan tambahan yougurt” Ungkap Anis Usfah Prastujati selaku Koordinator Program Studi TPHT dalam sambutannya. Beliau juga mengungkapkan yougurt tidak hanya dapat langsung dikonsumsi saja, melainkan dapat dijadikan bahan olahan pada jajanan sesuai dengan kreasi senada dengan tema yang diambil tahun ini yaitu “Kreasi Milenial Jajanan Nusantara”.

Kegiatan ini diawali dengan demo olahan yougurt oleh Chef Adi Ramlan yang juga merupakan Executive Chef Pastry Conato Bakery. Dalam demonya Chef Adi merepresentasikan yougurt dapat dijadikan bahan tambahan untuk berbagai macam jajanan sesuai dengan kreasi.

Dialanjutkan dengan kompetisi membuat olahan, para peserta juga didampingi oleh guru pendamping dari sekolah masing-masing sembari panitia mengamati bagaimana cara peserta memasak olahan yang baik dan benar. Setelah selesai mengolah jajanannya, peserta juga dituntut untuk mempresetasikan olahanya didepan Dewan Juri. Memasuki akhir acara dipilihlah 5 pemenang menurut penilaian Dewan Juri, yaitu sebagai Juara:

  1.      Tim 16 dengan Kue Saus Yougurt dari SMK Ihya Ulumudin
  2.      Tim 15 dengan Pie Yougurt dari SMK Ihya Ulumudin
  3.      Tim 19 dengan Daluyo dari SMK NU Rogojampi
  4.      Tim 14 dengan Pisang Hijau dari SMK Ihya Ulumudin
  5.      Tim 11 dengan Banana Crispy Saus Yougurt dari SMAN 1 Srono